Frieska Arianty Firdaus
Bahan-bahan
- 1 bks biscuit marie regal (merk lain jg boleh) resep perkedel jagung renyah
- 2 sdm butter(cairkan)
- 200 ml susu uht (aku pakai ultra)
- 1 sachet skm
- 65 ml santan (aku pakai sun kara)
- 100 gr keju kraft (parut)
- 1 bks susu real good sweet cheese
- 2 sdm gula pasir (kl tdk suka manis boleh di kurangi)
- 2 sdm maizena (larutkan dgn air)
- 1/2 sdt garam
- 100 gram dcc
- 2 sdm cream bubuk (aku pakai merk haan)
- 8 keping biscuit oreo
Langkah
- Biskuit marie di hancurkan hingga seperti pasir, krn gak punya food processor aku pakai blender
- Kemudian campurkan butter yg sdh di cairkan dgn serpihan marie regal aduk rata, cetak ke dalam loyang pie. Tekan hingga menutupi seluruh dasar dan pinggirannya, setelah selesai masukan ke kulkas sekitar 30 menit
- Sambil menunggu kulit pie mengeras kita buat adonan cheese cakenya, campur susu uht+real good+skm+keju+santan+gula pasir+garam aduk rata dengan api sedang
- Tes rasa kl sdh pas masukan maizena yg sdh di larutkan dgn air sedikit demi sedikit sambil tetap diaduk bila sdh meletup2 matikan api biarkan hingga uap panas nya hilang
- Keluarkan kulit pie lalu masukan adonan cheese cake yg sdh jadi tadi kemudian masukan ke dlm kulkas lg
- Larutkan cream bubuk dgn air secukup(jgn terlalu encer) aku soalnya gak di kira2 😜. Potong2 dcc lalu panas kan larutan cream tadi hingga panas saja tdk perlu smp mendidih kemudian campurkan cream dgn dcc
- Aduk rata hingga dcc larut, keluarkan cheese cake dr kulkas kemudian siramkan larutan dcc diatas cheese cake
- Dinginkan sebentar di kulkas kemudian hias dgn oreo dan buah cherry
- Choco cheese cakenya sdh jadi potong2 slurppp enak yummy lembut (lebih enak kl dlm keadaan dingin)
- Silahkan mencoba
Tidak ada komentar:
Posting Komentar